NasionalNewsPolitik

Anggota DPRD Fraksi Gerindra Dorong Petani di Pangandaran Tingkatkan Produktivitas

×

Anggota DPRD Fraksi Gerindra Dorong Petani di Pangandaran Tingkatkan Produktivitas

Sebarkan artikel ini

LENSAPANGANDARAN.COM – Persiapan perang dunia, Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat mendorong para petani untuk meningkatkan produktivitas tani.

Anggota DPRD Kabupaten Pangandaran dari fraksi Partai Gerindra, Supratman mengatakan, ketahanan pangan ini sangat penting untuk sekarang dan masa depan.

Baca Juga  Hasil Program Ketahanan Pangan Belum Bisa Dinikmati Masyarakat Cibogo Pangandaran

Hal ini pun menyangkut satu program Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto terkait ketahanan pangan.

“Ketahan pangan ini sangat penting karena pak Prabowo juga beberapa kali menyampaikan ancaman perang dunia secara geopolitik,” katanya di Desa Cibuluh Kecamatan Kalipucang, Rabu (21/5/2025).

Baca Juga  Ini 16 Kantong Parkir di Pangandaran yang Dikelola Pihak Ketiga

Seperti yang sekarang terjadi perang di Ukraina dan Rusia, India dan Pakistan. Tentu, hal itu menjadi kekhawatiran semua pihak.

“Kita khawatir kedepan akan terjadi perang dunia sehingga, pentingnya kita persiapkan untuk swasembada pangan khususnya beras,” ungkap Supratman.

Baca Juga  Petani Cengkih di Pangandaran Panen Raya, Tapi Harga Turun

Komoditas beras yang sebelumnya berbentuk gabah padi ini, tentu bisa di simpan di rumah berpuluh puluh tahun.

“Makanya, kita mendorong para petani untuk meningkatkan produktivitas hasil tani,” jelasnya.

Baca Juga  Gebrakan Ketahanan Pangan Kodim 0625 Pangandaran Panen Jagung

Makanya, Supratman menggandeng pihak Petrokimia Gresik agar diadakan demplot sebagai uji coba produktifitas pertanian tersebut.

“Nanti, dari Petrokimia ada pendampingan untuk petani. Seperti penelitian tanah dan penanganan hamanya. Kira-kira pupuk apa saja yang cocok untuk lahan persawahan di Kabupaten Pangandaran,” jelasnya. [®]


Notice: ob_end_flush(): failed to send buffer of zlib output compression (0) in /home/lenc9662/public_html/wp-includes/functions.php on line 5471