NasionalNewsWisata

Hadapi Potensi Megathrust, Ini yang Dilakukan Manajemen Hotel di Pangandaran

×

Hadapi Potensi Megathrust, Ini yang Dilakukan Manajemen Hotel di Pangandaran

Sebarkan artikel ini

LENSAPANGANDARAN.COM – Antisipasi potensi isu Megathrust, pegawai di Hotel Grand Palma By Horison dan Horison Palma Pangandaran menggelar simulasi evakuasi, Selasa (27/8/2024).

Dalam simulasi, mereka mempraktekan cara evakuasi saat terjadi guncangan gempa besar dan cara evakuasi saat terjadi tsunami.

Baca Juga  Aktivitas Wisata Akhir Pekan di Pangandaran, Citumang Selalu Ramai

Cluster General Manager Horison Palma Pangandaran dan Grand Palma Pangandaran by Horison, R. Angga Muhamad Mudzakir, simulasi ini untuk edukasi dan melatih mental karyawan ketika menghadapi bencana.

“Karena, kalau kita dihadapkan dengan gempa atau keadaan darurat itu pasti mental kita teruji,” jelasnya.

Simulasi yang akan selalu dilakukan sebulan sekali ini, diharapkan kesiapan dari pihak management pun sangat matang dalam menghadapi potensi kebencanaan.

Baca Juga  3 Titik Ruas Jalan Raya Nasional Kalipucang Pangandaran Tergenang Banjir, Ini Kata PPK Provinsi Jabar

Meski demikian, dia pun memastikan kondisi struktur bangunan di hotel tempat kerjanya sudah kuat, kokoh, dan sudah diuji oleh tim test getar.

“Karena kita sudah tersertifikasi bintang 4, yang mana itu semua sudah masuk ke pengamanan yang paling ketat,” tegas Angga.

Untuk keselamatan karyawan, dari management pun memiliki struktur organisasi di mana ada satu penanggung jawab dalam penanggulangan kebencanaan.

“Tentu itu semua perlu pelatihan, perlu product knowledge skill yang didapatkan karyawan. Makanya, kami sangat fokus sekali terkait dengan mitigasi bencana ini.”

Baca Juga  Nasi Goreng Pedas Lezat, Penggugah Selera Makan Anda, Ini Resep & Cara Memasaknya

“Apalagi, baru – baru ini kita digemparkan atau diberitakan terkait isu Megathrust,” ungkapnya.

Makanya, pihak hotel melakukan refreshing training Emergency Response Team (ERT) terkait dengan penanggulangan bencana.

Baca Juga  Festival Durian Lokal Pangandaran, Kecil Tapi Manis

“Yaitu, kami melakukan simulasi dimana ketika ada bencana gempa dan ketika ada bencana tsunami,” paparnya.

Angga bersyukur, karena secara letak geografis Hotel Grand Palma Pangandaran By Horison dan Horison Palma Pangandaran merupakan satu hotel yang strategis.

“Karena, di kami ketika ada gempa ataupun tsunami itu bisa evakuasi di hotel kami atau cagar alam. Ketika ada tsunami, kita bisa ke roof top hotel dan ketika ada gempa kita bisa evakuasi ke bawah ke cagar alam,” ungkapnya. [*]